Sosialisasi Penggunaan Chromebook kepada Siswa dan Orang Tua Level 7

Alhamdulillah kegiatan Sosialisasi Penggunaan Chromebook Level 7 TP. 2023-2024 SMPIT Al Haraki berjalan dengan baik pada Selasa dan Rabu, 11 dan 12 Juli 2023 di Lantai 2 SMPIT Al Haraki.

SMPIT Al Haraki sebagai Google Reference School yang senantiasa mengedepankan pembelajaran berbasis digital dengan program 1 siswa 1 Chromebook mengadakan Sosialisasi Penggunaan Chromebook khusus Siswa Baru TP. 2023-2024. Kegiatan sosialisasi ini mengundang orang tua dan siswa baru untuk hadir.

Kegiatan ini berisi pengenalan terhadap perangkat Chromebook yang nantinya akan digunakan oleh siswa selama pembelajaran di kelas, penggunaan, perawatan dan alur kerusakan perangkat. Selain itu, dalam kegiatan ini juga orang tua dan siswa bersama-sama dengan sekolah mengecek kondisi perangkat saat serah terima perangkat dari sekolah kepada orang tua.

Semoga siswa dan siswi dapat memanfaatkan Chromebook yang mereka dapatkan dengan baik untuk pembelajaran di sekolah maupun di rumah serta menjaga perangkatnya dengan sebaik-baiknya.

Terima kasih atas dukungan Ayah dan Bunda, Siswa dan Siswi serta Bapak dan Ibu Guru dalam setiap rangkaian kegiatan di SMPIT Al Haraki.