
“Bersama civitas kreatif dan berinovasi,
menggapai tujuan Haraki yang hakiki“
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, rapat kerja adalah pertemuan para staf untuk membahas hal-hal yang berhubungan dengan pelaksanaan tugas kerja di dalam suatu instansi, organisasi atau perusahaan. Dalam lingkup sekolah, rapat kerja merupakan bagian dari kegiatan yang selalu dilakukan setiap tahunnya. Begitu pun dengan SMPIT Al Haraki yang kembali melaksanakan kegiatan rapat kerja tahun pelajaran 2020/2021 pada Selasa-Rabu, 30 Juni 2020-1 Juli 2021.
Adapun agenda raker SMPIT Al Haraki hari pertama yakni pembukaan berupa pembacaan ayat suci Alquran dan doa, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Ketua Komite SMPIT Al Haraki Bapak Jusof Marsyal MT. Setelah itu dilanjut dengan pemaparan Asisten Dirdik SIT Al Haraki bidang hubungan internasional Ibu Rizky Rahma Krisnayanti, S.Si., M.Sc. Dalam pemaparannya Bu Kiki menyampaikan terkait pembelajaran di era revolusi industri 4.0 terutama ketika di masa pandemi seperti ini.
Setelah sidang pleno rapat kerja SMPIT Al Haraki TP. 2020/2021 resmi dibuka oleh Ibu Ria Rista A., S.Pd selaku ketua sidang, Kepala SMPIT Al Haraki, Bapak Chairullah, M.Pd.I memberikan pemaparan materi terkait pemetaan wali kelas dan asisten wali kelas untuk tahun pelajaran yang baru. Pemaparan berikutnya disampaikan oleh Dirdik SIT Al Haraki, Ibu Susi P. Krisnawan SH. Selain menyampaikan informasi terkait struktur organisasi SMPIT Al Haraki yang terbaru, Bu Susi juga menyampaikan bahwa setiap guru harus memiliki pemahaman mendasar tentang Al Haraki, seperti visi misi dan pondasi-pondasi dasar lainnya. Selain itu, para guru juga harus terus mengembangkan kreativitas dan inovasi dalam kegiatan KBM terutama pada saat PJJ ini.
Pemaparan selanjutnya dari Waka Kurikulum yang menyampaikan materi merdeka belajar dan pemetaan jam mengajar guru sedangkan Waka Kesiswaan menyampaikan terkait PIC kegiatan program SMPIT Al Haraki setahun ke depan. Seusai ISHOMA kegiatan raker dilanjutkan dengan pemaparan program dari level 7 dan level 8.
Raker hari kedua diawali dengan pemaparan dari Kepala Bidang Litbang SIT Al Haraki, Ibu Dewi Hartati, M.Pd dan Kepala Bidang Penjamin Mutu Pendidikan SIT Al Haraki, Ibu Mowdi Vidiyanti, S.Pd. Keduanya menyampaikan terkait pembelajaran dalam masa pandemi dan penguatan para guru dalam melaksanakan kegiatan PJJ. Setelah pemaparan dari manajemen SIT Al Haraki dilanjutkan dengan penilaian yel-yel dari setiap bidang yang dimenangkan oleh level 7.
Pemaparan berikutnya disampaikan oleh perwakilan dari level 9 terkait program kegiatan yang akan dilakukan. Selanjutnya secara bergantian para penanggung jawab ruangan mulai dari Lab. IPA, UKS, BK dan Perpustakaan menyampaikan program kegiatan dari masing-masing ruangan. Kegiatan raker dipending untuk ISHOMA. Kegiatan makan siang pun terasa semakin terasa kekeluargaan dengan konsep botram.
Pemaparan berikutnya disampaikan oleh penanggung jawab program Al Quran, Bapak Abu Amrin, S.E.I. Setelahnya ada pandangan dan pengarahan dari Kepala SMPIT Al Haraki terkait pemaparan dari setiap bidang. Kemudian sidang pleno rapat kerja SMPIT Al Haraki TP. 2020/2021 resmi ditutup setelah seluruh konsideran dibacakan oleh wakil ketua sidang, Bapak Bagas Febriansyah. S.Pd. Diakhir kegiatan raker, seluruh guru SMPIT Al Haraki bertukar hadiah untuk menumbuhkan rasa kekeluargaan.
Selamat bekerja kembali keluarga besar SMPIT Al Haraki!