Hari Besar Islam Festival (Hifest) Level 4-5

“Smart Ramadhan: Create the Good Habit and Sincerity”

Alhamdulillah, pada hari Jum’at, 9 April 2021 SDIT Al Haraki telah mengadakan acara Hari Besar Islam Festival (Hifest). Dengan mengangkat tema “Smart Ramadhan: Create the Good Habit and Sincerity”, acara ini diikuti oleh seluruh siswa level 4-6.

Acara dibuka oleh MC Bu Yulizar pada pukul 08.00, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan tilawah dan doa menyambut datangnya bulan suci ramadhan 1442 H. Selanjutnya acara sambutan yang disampaikan oleh Kepala Sekolah SDIT Al Haraki Bapak Hidayat, S.Pd.I.

Selanjutnya ialah talkshow yang disampaikan oleh Bapak Adjat, dalam talkshow ini Bapak Adjat menyampaikan tentang Hari-hari Besar Islam (tahun baru Hijriah, Maulid Nabi Muhammad SAW, Isra’ Mi’raj). Siswa sangat antusias dalam mendengar dan mencatat penyampaian materi yang disampaikan oleh Bapak Adjat. Sesi materi juga diselingi dengan Quiz yang dipandu oleh Mc, siswa menjawab pertanyaan seputar materi yang telah disampaikan.

Selanjutnya pengumuman lomba daily vlog tarhib ramadhan. Dan ditutup dengan penayangan video kilas balik keputraan dan keputrian SDIT Al Hraaki.

Dengan adanya acara Hifest ini besar harapan kami semoga dapat meningkatkan pemahaman siswa akan ilmu-ilmu agama.