Selasa, tanggal 7 Maret 2017. Level 2 melaksanakan kegiatan Haraki’s day yang diikuti oleh 131 siswa. Dengan tema “Expending Creativity and Confidence with Fun Cooking”. Dalam kegiatan haraki’s day kali ini, tidak hanya guru dan siswa yang terlibat. Akan tetapi, orang tua siswa juga terlibat sebagai pengisi acara. Pada hari itu, seluruh peserta Haraki’s Day baik guru, siswa maupun orang tua siswa semua memakai atribut layaknya koki profesional.
Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk menumbuhkan rasa percaya diri dan kreativitas dalam diri setiap siswa. Karena semua siswa terlibat langsung dalam proses pembuatan cookies, proses pembuatan es buah, proses pembuatan godie bag serta pengenalan warna dari bahan alami.
Selain itu, proses pembuatan cookies dan proses pembuatan goodie bag juga dapat melatih motorik halus mereka. Sehingga siswa menjadi terampil, kreatif dan tidak kaku.