Bulan Bahasa 2021: Berbahasa Sehat, Indonesia Tangguh

Bulan Bahasa 2021: Berbahasa Sehat, Indonesia Tangguh

Bulan Bahasa merupakan salah satu agenda tahunan SMPIT Al Haraki yang diselenggarakan setiap bulan Oktober. Bulan Bahasa tahun 2021 ini diselenggarakan selain untuk memperingati momentum Sumpah Pemuda juga untuk turut memeriahkan kegiatan Haraki Cup.

Bulan Bahasa 2021 SMPIT Al Haraki yang mengusung tema “Berbahasa Sehat, Indonesia Tangguh” ini telah diselenggarakan selama dua pekan, 25 Oktober – 5 November 2021. Rangkaian kegiatan Bulan Bahasa diawali dengan pembentukan panitia Bulan Bahasa yang berasal dari anggota Komunitas Sahabat Perpus ALKI, kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi lomba kepada guru dan siswa oleh pustakawan dan perwakilan Sahabat Perpus, kemudian dilanjutkan kegiatan pendaftaran dan persiapan peserta lomba dalam menyiapkan materi perlombaan. Di awal pekan kedua adalah waktu untuk seluruh peserta submit materi lomba yang sudah disiapkan. Kemudian dilanjutkan dengan babak penyisihan dan terakhir terdapat babak final yang diselenggarakan pada hari Jumat, 5 November 2021 langsung melalui zoom meeting.

Adapun mata lomba yang dilombakan dalam kegiatan Bulan Bahasa adalah Tahfidz, Story Telling, Rangking 1, Debat, Vlog, Fotografi, Poster, sedangkan lomba yang diperuntukkan untuk guru adalah lomba Poster, Video Pembelajaran, Cipta Puisi dan Menulis Esai. Beberapa mata lomba tersebut memang hasil turunan dari lomba Haraki Cup 2021. Harapannya adalah selain berpartisipasi dalam kegiatan perlombaan Bulan Bahasa, siswa-siswi SMPIT Al Haraki juga turut serta memeriahkan berbagai perlombaan Haraki Cup tanpa harus membuat materi baru untuk mengikuti babak penyisihan.

Rangkaian terakhir dari Kegiatan Bulan Bahasa 2021 adalah pengumuman lomba yang disampaikan melalui website SMPIT Al Haraki dan instagram Perpustakaan Ir. Bambang Suryanto di @sahabatperpusalki yang disampaikan bertepatan dengan Peringatan Hari Guru Nasional, 25 November 2021.